Tagihan PLN Terlalu Mahal? Simak Bagaimana Cara Menghemat Energi Di Rumah

Tagihan PLN Terlalu Mahal Simak Bagaimana Cara Menghemat Energi Di Rumah

Tagihan PLN Terlalu Mahal? Simak Bagaimana Cara Menghemat Energi Di Rumah

Salah satu penemuan yang merubah dunia adalah ketika listrik ditemukan sekitar sekitar abad ke 6 SM. Penemuan ini memberikan banyak sekali perubahan di semua aspek kehidupan manusia. Sampai dengan saat ini banyak pengembangan teknologi yang dapat dihasilkan dengan adanya listrik. Seperti TV, smartphone, mesin cuci, ataupun hal lainnya yang dapat digunakan untuk membantu pekerjaan kita.

Tagihan PLN Terlalu Mahal Simak Bagaimana Cara Menghemat Energi Di Rumah

Sumber : Freepik

Hampir semua teknologi canggih yang kita gunakan saat ini membutuhkan listrik sebagai kebutuhan sumber daya. Sehingga jika tidak dikelola dengan baik, maka penggunaan yang berlebihan akan mengakibatkan besarnya tagihan listrik yang dibebankan. Oleh karena itu sudah banyak anjuran dari pemerintah untuk melakukan penghematan. Penghematan ini tidak hanya dilakukan di lingkungan kantor saja, tetapi bisa juga diterapkan didalam rumah. Dengan melakukan penghematan di rumah, tentu saja akan membuat biaya kebutuhan rumah tangga menjadi berkurang.

Ada banyak hal yang dapat dilakukan untuk menghemat penggunaan listrik. Kita akan merangkumnya menjadi beberapa cara, seperti:

1.      Lampu Hemat Energi

Saat ini sudah tersedia jenis lampu yang dapat menghemat penggunaan listrik sampai 90% yaitu lampu LED (Light Emitting Diode). Meskipun menggunakan daya yang sangat kecil, tetapi lampu tersebut dapat menghasilkan penerangan yang jauh lebih terang dari lampu lain. Selain itu LED jauh lebih awet dan tahan lama. Hanya saja lampu jenis ini memiliki harga yang lebih mahal dibandingkan dengan lampu bohlam biasa.

2.      Matikan Peralatan Elektronik

Tanpa kita sadari banyak hal kecil yang kita lakukan membuat tagihan listrik dirumah membengkak. Salah satunya adalah lupa mematikan peralatan elektronik yang sudah tidak digunakan. Contohnya adalah TV. Seringkali kita lupa untuk mematikan TV ketika menjelang tidur. Sehingga TV akan tetap menyala sampai dengan pagi hari. Akibatnya tagihan listrik membesar. Jika dilihat dari sisi yang lain, membiarkan peralatan elektronik dalam jangka waktu yang lama sangat berbahaya untuk dilakukan. Karena akan mengakibatkan konslet listrik yang terjadi secara tiba-tiba.

3.      Gunakan Cahaya Alami

Setiap rumah pasti dilengkapi dengan adanya jendela pada beberapa ruangan. Jendela tersebut dapat digunakan sebagai jalan masuk cahaya matahari untuk masuk kedalam ruangan dan juga sebagai ventilasi udara. Sehingga kita tidak perlu menggunakan lampu pada siang hari. Selain menghemat listrik, hal tersebut akan membuat Anda menjadi lebih sehat.

4.      Gunakan AC Seperlunya

Penggunaan listrik terbesar biasanya berasal dari AC. Alangkah lebih baik jika kita hanya menggunakan AC disaat udara terlalu panas. Jika udara sudah terasa sejuk, maka AC dapat dimatikan dan digantikan dengan kipas angin yang lebih hemat.

5.      Pilih Alat kerja yang lebih ringkas

Saat ini banyak peralatan rumah tangga ataupun alat bekerja yang dibuat menjadi lebih ringkas, sehingga penggunaan listrik menjadi lebih kecil. Contohnya adalah penggunaan PC yang dapat digantikan dengan laptop. Selain menjadi lebih ringkas, penggunaan listrikpun menjadi lebih hemat.

6.      Jangan Boros Air

Penggunaan air dengan boros akan mengakibatkan tagihan ikut membengkak. Hal ini terjadi karena penggunaan pompa listrik untuk mengalirkan air sampai kedalam rumah. Setiap kali keran air dibuka, maka pompa akan bekerja secara otomatis. Sedangkan pompa bekerja karena adanya daya dari listrik. Hal itu yang akan mengakibatkan tagihan listrik membesar. Salah satu cara agar hemat listrik adalah gunakan tandon air untuk penampungan.

7.      Mandi dengan shower

Banyak yang tidak percaya jika mandi dengan shower lebih hemat air jika dibandingkan dengan menggunakan bak air. Padahal cara tersebut sangat efektif untuk menghemat air dan juga efisiensi waktu.

Banyak perilaku sederhana yang ternyata dapat membuat kita menjadi lebih hemat. Selain hemat energi, kita juga dapat menghemat pengeluaran kebutuhan rumah tangga. Jika Anda membutuhkan informasi lebih lanjut terkait bagaimana mendapatkan rumah sesuai dengan keinginan Anda, Fasindo Property akan siap membantu Anda dengan sepenuh hati. Hubungi hotline kami di no +6224 355 7797 untuk informasi  hunian nyaman dan esklusif lainnya.

 

More To Explore

Open chat
Hello 👋
Can we help you?