Ingin Renovasi Rumah Tapi Takut Over Budget? Simak Hal Yang Harus Dipersiapkan

Ingin Renovasi Rumah Tapi Takut Over Budget? Simak Hal Yang Harus Dipersiapkan

Ingin Renovasi Rumah Tapi Takut Over Budget? Simak Hal Yang Harus Dipersiapkan

Rumah yang sudah lama ditempati terkadang menimbulkan beberapa kerusakan pada beberapa bagian rumah. Awal muncul kerusakan mungkin tidak terlihat dengan jelas. Tetapi jika dibiarkan maka kerusakan akan menjadi parah dan meluas ke bagian yang lain.

Ingin Renovasi Rumah Tapi Takut Over Budget? Simak Hal Yang Harus Dipersiapkan

Sumber: Unsplash

Kerusakan yang sudah melebar dan semakin parah tentu membutuhkan banyak perbaikan. Tidak jarang perbaikan harus dilakukan secara besar-besaran, dan akhirnya dilakukan renovasi keseluruhan pada bagian tertentu dari rumah.

Selain itu proses renovasi juga dapat dilakukan ketika membeli rumah dengan kondisi baru. Renovasi dilakukan dengan tujuan untuk menambahkan beberapa fasilitas tambahan, ataupun ingin mempercantik ruangan yang sebelumnya kurang menarik. Sehingga rumah lebih nyaman ketika ditinggali.

Proses renovasi tidak dapat dilakukan tanpa perencanaan yang matang. Banyak kekhawatiran yang muncul ketika akan melakukan renovasi. Salah satunya adalah faktor biaya.  Yang sering terjadi ketika melakukan renovasi adalah biaya yang dikeluarkan akan melebihi budget yang sudah disediakan.

Agar kondisi keuangan Anda tidak membengkak ketika melakukan renovasi, simak beberapa tips dibawah ini:

1.            Riset Terlebih Dahulu

Ada baiknya untuk melakukan beberapa riset yang terkait dengan renovasi yang akan dilakukan. Seperti harga material, banyaknya material yang dibutuhkan, biaya tukang, ataupun hal yang lainnya. Jika perlu, Anda dapat meminta rekomendasi dari orang-orang terdekat yang sudah pernah melakukan renovasi sebelumnya. Tujuan dari diadakannya riset ini, agar Anda dapat memperkirakan berapa dana yang dibutuhkan untuk melakukan renovasi. Selain itu Anda juga dapat mengetahui harga yang lebih murah dengan kualitas yang lebih baik yang dapat Anda gunakan ketika renovasi nantinya.

2.            Buat Perjanjian

Anda dapat membuat perjanjian dengan tukang bangunan sebelum melakukan renovasi. Perjanjian itu dapat berisi tentang waktu pengerjaan dan juga biaya yang dibayarkan untuk mengerjakan renovasi. Tukang bangunan yang memiliki banyak pengalaman pasti sudah dapat memperkirakan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikan renovasi yang diminta. Yang sering terjadi adalah waktu pengerjaan yang molor sehingga membuat biaya menjadi membengkak.

3.            Tentukan Bagian yang Direnovasi

Tentukan secara rinci bagian rumah yang akan di renovasi. Jangan sampai Anda melakukan renovasi pada bagian rumah yang sebenarnya belum perlu dilakukan renovasi. Selain menghabiskan banyak waktu, pengerjaan ini akan menghabiskan banyak biaya. Detailkan semua yang perlu dilakukan ketika renovasi. Hal ini dilakukan untuk meminimalisir pengeluaran yang tidak diperlukan karena proses renovasi hanya difokuskan pada bagian yang harus di renovasi saja.

4.            Siapkan Anggaran

Sebelum melakukan renovasi, siapkan terlebih dahulu anggaran khusus yang akan digunakan untuk proses renovasi. Sediakan dana lebih banyak daripada anggaran yang telah diperhitungkan sebelumnya. Sehingga Anda tidak akan kehabisan dana ketika proses renovasi berjalan. Proses renovasi yang berhenti sebelum selesai dikerjakan akan membuat rumah menjadi tidak nyaman untuk ditempati.

5.            Gunakan Material yang Masih Bisa Digunakan

Ketika melakukan renovasi terkadang masih ada material yang masih bisa digunakan kembali. Untuk menghemat uang Anda dapat menggunakan material lama tersebut untuk digunakan kembali kedalam proses renovasi. Hal ini bisa dilakukan asalkan material masih dalam kondisi yang baik dan memiliki struktur yang kuat.

Begitu juga halnya dengan furniture yang akan digunakan. Anda dapat menggunakan furniture lama yang masih memiliki kondisi yang baik. Jika tampilan furniture tidak sesuai dengan tampilan hasil renovasi yang baru, Anda dapat melakukan re-painting ataupun re-design sehingga tampilannya nanti akan seperti baru lagi

Melakukan renovasi rumah memang harus dilakukan dengan penuh perhitungan dan persiapan yang matang untuk menghindari besarnya biaya tambahan yang mungkin muncul. Jika Anda membutuhkan informasi lebih lanjut terkait bagaimana mendapatkan rumah sesuai dengan keinginan Anda, Fasindo Property akan siap membantu Anda dengan sepenuh hati. Hubungi hotline kami di no +6224 355 7797 dan kunjungi website kami di http://fasindoproperti.co.id untuk informasi  hunian nyaman dan eksklusif lainnya.

More To Explore

Open chat
Hello 👋
Can we help you?